KEDIRI – Wartajatim.id || Percakapan hangat tercipta di Dusun Kalilanang, Desa Selodono, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri, Jumat (14/11/2025) pagi.
Di lokasi tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Selodono Aipda Yuni Ratna Sari, S.H. menggelar kegiatan Kopling (Kopi Keliling), sebuah program yang mengajak warga berdiskusi santai sambil menikmati kopi. Berbagai isu kamtibmas dibahas dengan cara yang ringan, komunikatif, dan mudah dipahami.
Dalam dialog itu, Aipda Yuni mengajak para ibu wali murid TK Kusuma Mulia untuk lebih peka terhadap lingkungan, mulai dari menjaga keselamatan anak-anak, mengawasi barang berharga, hingga menciptakan budaya saling peduli antarwarga. Antusiasme terlihat dari banyaknya pertanyaan dan obrolan yang berkembang selama kegiatan.
Kapolsek Ringinrejo AKP Dyan Purwandi, S.H. mengatakan bahwa pendekatan semacam ini terbukti efektif mempererat hubungan Polri dan masyarakat.
“Hubungan yang baik akan membuat masyarakat merasa nyaman untuk menyampaikan keluhan maupun informasi penting. Itulah mengapa program seperti Kopling ini terus kami dorong,” ujar AKP Dyan.
Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban, menjadi bukti bahwa ruang dialog sederhana pun dapat membawa dampak besar bagi keamanan lingkungan.






