17.4 C
Indonesia
Sabtu, September 14, 2024

Dalam Upaya Cipta Kondisi, Polres Kediri Kota Gelar Patroli Gabungan Jelang Arus Balik: Situasi Aman Terkendali.

Wartajatim.id || KEDIRI KOTA – Untuk menjamin dan terus menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif jelang arus balik Idhul Fitri 1445 H/2024 M, Polres Kediri Kota  menggelar patroli gabungan skala besar, Minggu (14/04/2024) di mulai pukul 00.15 Wib .

Kegiatan diawali dengan apel di Mako Lantas Polres  Kediri Kota, Apel ini dipimpin Wakapolres Kediri Kota Kompol Dodik Tri Hendro Siswoyo, S.H., S.I.K., M.Si serta PJU, personel Sat Samapta, Sat Lantas, Sat Reskrim, Propam dan Humas.

Patroli gabungan melibatkan personel dari beberapa Satuan Polres Kediri Kota dengan menggunakan Kendaraan R4 dan R2 dari Raimas ini berkeliling menyisir jalan Protokol Kota Kediri sekaligus menggelar Razia di salah satu cafe yang berada di belakang pagora, Tim gabungan memeriksa para pengunjung dan barang bawaan,hasilnya Nihil tidak di temukan benda atau barang mencurigakan.


Patroli berlanjut ke sebuah Ruko yang buka usaha rental Game di Jl. A. Yani dan berlanjut ke Bacchus di Jl. Letjend Suprapto, dan warung kopi di daerah Ngronggo kecamatan Kota Kediri.walaupun hari sudah menjelang pagi, tapi masih banyak para pemuda yang berada di ke 3 tempat tersebut.Petugas juga melaksanakan pemeriksaan badan juga barang bawaan mereka, hasilnya Nihil. Petugas Tim Gabungan juga tak lupa memberikan edukasi himbauan Kamtibmas.lanjut Patroli gabungan ini Mobiling menyusuri Alun-Alun hingga ke area Gor Jayabaya.






Kasat Samapta Polres Kediri Kota Iptu Priyo Hadistyo S.H “Patroli dilakukan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kota Kediri jelang arus balik pada Lebaran 2024.” Jelasnya

Lanjutnya, selain memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kota Kediri, kegiatan patroli ini juga untuk memantau situasi dari semua spek.
“patroli dilaksanakan sebagai upaya preventif dan cipta kondisi sekaligus sebagai unit reaski cepat apabila terdapat gangguan kamtibmas diwilayah hukum polres Kediri Kota.”tambahnya

Kegiatan patroli gabungan selesai pada pukul 02.30 Wib, dengan mencatat bahwa situasi dalam keadaan aman terkendali. Tidak ditemukan hal yang mencolok selama patroli berlangsung.

“Sampai dengan saat ini kondisi relatif aman terkendali, tentunya ini berkat kerjasama semua pihak, sehingga hingga saat ini secara umum situasi kamtibmas dikota Kediri terpantau aman. Kami juga menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah saling menjaga keamanan selama momen Idhul Fitri 1445 H dan menjelang arus balik yang di perkirakan pada puncaknya hari minggu ini.”tutup Kasat Samapta Polres Kediri Kota

Editor: Didik

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments

spot_img
spot_img